Popular Post

Posted by : IFK 13 Des 2016

Assalamualaikum friends!

Beberapa hari yang lalu kami di bagian pengeblogan ingin mengadakan kembali survei tentang 10 kartu paling top yang rilis di tahun 2016 seperti tahun 2015. Kami mensurvei sekitar 20 teman-teman udelist untuk menanyakan apa 10 kartu paling ngetop yang rilis di tahun 2016 menurut mereka. Tentu saja definisi mereka tentang "top card" sangat beragam, pemain yang peduli metagame akan menyebutkan kartu-kartu yang berperan penting di deck meta, pemain yang kasual akan menyebutkan kartu favorit mereka walaupun kartu tersebut tidak memberikan efek apa-apa ke metagame. That's all fine and dandy. Bagaimanapun juga, satu-satunya syarat dari kartu yang dipilih adalah dirilis di tahun 2016, di OCG ataupun di TCG (boleh salah satu saja atau dua-duanya).

Beberapa udelist juga berkenan memberikan komentar dan alasan mengapa mereka memilih kartu yang mereka tunjuk sebagai Top 10 cards. Terimakasih ya teman-teman! Setelah mengumpulkan masukan dari temen-temen udelist, akhirnya kami mendapat hasil survei yang menunjukkan 10 kartu teratas 2016.

Pertanyaan:
1. Mengapa paragraf-paragraf diatas dicopas dari artikel tahun 2015?
Karena saya suka mengquote diri sendiri. Hehehehehe~
2. Kenapa kartu yang saya vote kok ga masuk nominasi?
Itu karena duelist lain tidak banyak yang menominasikan mereka, jadi ya ga masuk Top 10 deh.


Tidaaak, kartu yang saya nominasikan kena pangkas!

3. Kenapa momon A bisa masuk nominasi padahal Gamecielku bisa bunuh momon tersebut dengan gampang? Ini gag adil! RAEGGG
Itu karena duelist lain banyak yang menominasikan kartu tersebut, jadi ya mereka masuk nominasi deh.

Gameciel, the Sea Turtle Kaiju: Sudahkah kalian menonton Godzilla SHIN? Sayangnya aku tidak muncul dalam film tersebut!

Nah Acardemy Awards 2016 ini ada banyak sekali kartu yang heboh. Tidak seperti tahun 2015, tahun ini banyak sekali kartu meta groundbreaking yang dirilis, baik kartu generik ataupun kartu series tertentu. Ada banyak kartu-kartu staple yang dirilis tahun ini.


Akankah R4NK kembali mendominasi Award tahun ini? Ataukah kini giliran R8NK?

Sekarang, mari kita bahas kartu yang ada di peringkat ke 10!


Sori R8NK, tampaknya tahun ini R4NK juga akan mendominasi Acardemy Awards
Di peringkat sepuluh, Putri Salju mengalahkan 57 kartu lainnya. Putri Salju punya 1850 ATK, "beats Stratos in a barfight". Efeknya saat disummon dapat membuatnya menghabisi monster-monster besar dengan defense rendah. Nah tentu saja aplikasi utamanya adalah mensummon Putri Salju dari Graveyard di turn lawan untuk menghentikan combo mereka dengan cost membanish tujuh kurcaci dari tangan atau fieldmu.

Lawan hendak Xyz Summon? Summon Snow dan tutup satu calon materialnya.
Lawan hendak Synchro Summon? Summon Snow dan tutup Tunernya.
Lawan hendak menghabisi LPmu? Summon Snow, tutup satu penyerang dan hadang penyerang lain dengan body 1850 ATK.

Efek monstermu akan di negate oleh Effect Veiler atau Fiendish Chain? Summon Snow, banish monstermu tersebut agar Effect Veiler atau Fiendish Chain tersebut kehilangan target mereka dan efek monstermu bisa lolos tanpa halangan.

Lightsworn LOVES this cart.

Itu adalah sebagian kegunaan dari Putri Salju. Tentu saja dia adalah material yang sangat bagus untuk Rank 4 Xyz. Because R4NK RULEZ!!!

Apa kata duelist-duelist tentang Snow:

Kartu yang bisa di Special Summon di turn lawan dan ngeselin, bisa dibuat nipisin grave.
- KKAwed, 2016 -

Oh ya lupa. Salah satu kegunaan Snow adalah untuk Grave-thinning. Karena kita harus move on dari deck thinning dan tidak melihat masa lalu lagi.

Bisa interrupt play lawan kapan saja, lebih nyebelin daripada Necro Gardna yang disembunyiin Mr. Satan di Graveyard paling bawah!
- Chinmi, 2016 -

Advantage: Kartu ini merupakan kartu yang dapat mengintercept permainan lawan dengan Quick-effectnya yang bisa mensummon kartu ini dari graveyard dengan membanish tujuh kartu dari field, hand, dan Graveyard dan saat kartu ini terNormal Summon atau terSpecial Summon dia dapat mentarget satu face-up monster lawan menjadikan monster lawan tersebut menjadi face-down defense.
Disadvantage: Kekurangan kartu ini adalah jika tidak ada cukup cost kartu untuk mensummon kartu ini dari Graveyard.

- Wahyu, 2016 -

Kartu multi fungsi dengan effek imba. Book of Moon aja di limit lha kartu ini BOM hidup. Efek banishnya bisa di gunakan untuk trik-trik seperti: Banish Shiranui buat jedor, atau banish Trap agar Treacherous Trap Hole bisa aktif juga bisa buat ngepasin agar pas tiga DARK di Grave. Bintangnya yang empat membuat kartu ini mudah untuk bahan Xyz.
- NATS 2016 Champ, 2016 -

Sekian artikel kali ini. See you next time! Wassalam~

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © 2013 Yu-Gi-Oh! Meta Game Malang - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -